Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Sesuai Dengan PSAK Pada Yayasan Pendidikan Al-Islah Surabaya
DOI:
https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.929Keywords:
Pelatihan, laporan keuangan, organisasi nirlaba, yayasan, PSAK No. 45Abstract
Sebagai organisasi nirlaba, yayasan pendidikan Al-Islah menyediakan jasa pendidikan. Yayasan ini dibiayai dari kontribusi, perolehan dana dari endowment atau investasi, serta pengenaan tarif atas jasa pendidikan yang diberikan. Selama ini belum ada aturan baku yang digunakan yayasan tersebut untuk menyusun aliran kas mereka. Oleh karena itu diperlukan suatu standar dalam menyusun laporan keuangan yayasan pendidikan Al-Islah untuk mengukur dengan tepat aliran kas mereka dan membuat laporan keuangan yang baik sehingga mampu mengkomunikasikan informasi ekonomi untuk memperoleh pertimbangan dan keputusan yang tepat oleh pemakai informasi yang bersangkutan. Metode yang akan diterapkan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah model educative yaitu dengan dengan pemberian edukasi serta pelatihan terkait dengan penyusunan laporan keuangan kepada pengelola yayasan pendidikan Al-Islah. Kegiatan ini dilakukan melalui media online. Adapun hasil yang dicapai diharapkan mampu menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh pengelola yayasan pendidikan Al-Islah. Peningkatan pengembangan IPTEK perguruan tinggi melalui peningkatan pengelolaan keuangan di yayasan pendidikan Al-Islah sesuai dengan PSAK No. 45.
Downloads
References
Akbar, Farhan Satria. 2017. 4 Pilar Standar Akuntansi Keuangan. www.scdc.binus.ac.id. Diakses pada desember 2020
Ikatan Akuntan Indonesia. 2015. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 45 (Revisi 2015 ) Pelaporan Keuangan Entitas Nirlaba. Jakarta.
Repi, Wahyu. 2015. Analisis Penerapan PSAK No. 45 (Revisi 2011) tentang Pelaporan Keuangan Entitas Nirlaba pada STIKES Muhammadiyah. Universitas Sam Ratulangi. Manado.
Sujarweni. 2015. Akuntansi Sektor Publik. Pustaka Baru Press. Yogyakarta.
Sunardi, N., Ambarwati, R., Rusmawati, R., Riszaldi, O., & Krisnanto, E. (2021). SOSIALISASI PELAPORAN KEUANGAN YAYASAN SESUAI PSAK 45 TENTANG LAPORAN KEUANGAN ENTITAS NIRLABA PADA YAYASAN PEMBANGUNAN MASYARAKAT SEJAHTERA (YPMS) PAMULANG TANGERANG SELATAN. Abdi Laksana: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 363-369.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Rizki Amalia Elfita, Heni Agustina, Yuli Rodiah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.