Sosialisasi Program Vaksinasi COVID-19 dalam Upaya Mendukung Pemulihan Ekonomi di Pondok Pesantren Hidayatullah Al Muhajirin

Authors

  • Dyah Yuniati Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Surabaya, Indonesia
  • Shobihatus Syifak Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Surabaya, Indonesia
  • Devi Maya Arista Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.899

Keywords:

Sosialisasi, Vaksinasi, COVID-19, Webinar

Abstract

Pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia menimbulkan dampak pada berbagai aspek kehidupan. Beberapa upaya, strategi dan kebijakan telah dilakukan pemerintah untuk mencegah dan mengurangi tingkat penularan penyakit COVID-19, termasuk dengan pelaksanaan vaksinasi. Vaksinasi bertujuan untuk memberikan kekebalan spesifik terhadap penyakit tertentu sehingga jika suatu saat terpapar penyakit tersebut, maka tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan. Program vaksinasi COVID-19 perlu disosialisasikan secara masif kepada masyarakat, termasuk di lingkungan pondok pesantren. Kegiatan kali ini berfokus pada tujuan peningkatan pengetahuan tentang vaksinasi COVID-19 di lingkungan Pondok Pesantren Hidayatullah Al Muhajirin. Alasan utama dipilihnya pondok pesantren sebagai pilot project yaitu karena adanya fungsi ketokohan dalam masyarakat tradisional Indonesia. Hal ini juga berkaitan dengan maraknya hoaks tentang vaksinasi COVID-19 di masyarakat. Pemberdayaan kesehatan dan ekonomi masyarakat berbasis pondok pesantren akan dapat memudahkan jangkauan kepada masyarakat luas. Kegiatan pengabdian masyarakat ini termasuk dalam sebuah agenda besar yaitu “Festival Santri Husada Bersatu Hadapi COVID-19”. Strategi pengabdian masyarakat menggunakan metode sosialisasi secara daring (webinar) dengan tetap memperhatikan protokol kegiatan. Sasaran kegiatan ini adalah santri husada dan pengurus ponpes bidang kesehatan di pondok pesantren Hidayatullah Al Muhajirin. Hasil pengabdian masyarakat tentang vaksinasi COVID-19 ini memberikan kesadaran kepada para santri dan pengurus pondok pesantren tentang tujuan vaksinasi dan manfaatnya, serta didapatkan peningkatan pengetahuan seputar vaksin COVID-19 untuk mendukung program kesehatan dalam menurunkan risiko penyebaran penyakit COVID-19 melalui vaksinasi. Oleh karena itu, pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat mendukung akselerasi program vaksinasi ke masyarakat dan mendorong partisipasi masyarakat untuk melakukan vaksinasi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agusta, M., & Letuna, N. (2021). Instragram Sebagai Media Edukasi Vaksin Covid-19 Di Indonesia Instragram As an Educational Media for Covid-19 Vaccines in Indonesia. Jurnal Communio: Jurnal Ilmu Komunikasi, 10(1), 88–106.

D.-Y. Lu, H.-Y. Wu, N. S. Yarla, B. Xu, J. Ding, and T.-R. Lu, “HAART in HIV/AIDS Treatments: Future Trends,” Infect. Disord. - Drug Targets, vol. 18, no. 1, pp. 15–22, Mar. 2018.

F. C. Farisa, “Jokowi: Indonesia telah memesan 329,5 juta dosis vaksin covid-19,” Kompas.com, 2021. [Online]. Available:

https://nasional.kompas.com/read/2021/01/06/12204611/jokowi-indonesiatelah-memesan-3295-juta-dosis-vaksin-covid-19. [Accessed: 9-11-2021].

M. Yousefifard et al., “Antiviral Therapy inManagement of COVID-19: a Systematic Review on Current Evidence,” Arch. Acad. Emerg. Med., vol. 8, no. 1, pp. 1–9, Jan. 2020.

Nurdiana, A., Marlina, R., & Adityasning, W. (2021). Berantas Hoax Seputar Vaksin Covid-19 Melalui Kegiatan Edukasi dan Sosialisasi Vaksin Covid-19. ABDIMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(1), 489–495.

Salma, “Understanding the Importance of COVID-19 Vaccines,” Mar. 2021.

Downloads

Published

2022-01-25

How to Cite

Yuniati, D. ., Syifak, S. ., & Arista, D. M. . (2022). Sosialisasi Program Vaksinasi COVID-19 dalam Upaya Mendukung Pemulihan Ekonomi di Pondok Pesantren Hidayatullah Al Muhajirin. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 1(1), 969–973. https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.899