Pantau Aktivitas Fisik Dan Lingkar Pinggang Untuk Cegah Sindrom Metabolik Di Kalangan Santriwati PP Al Hidayah 2 Bangkalan

Authors

  • Dini Setiarsih Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Rizki Nurmalya Kardina Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Dwimantoro Iman Prilistyo Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Pratiwi Hariyani Putri Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Farah Nuriannisa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Farda Jamalia Hisbullah Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1251

Keywords:

santriwati; sindrom metabolik; obesitas sentral; lingkar pinggang; aktivitas fisik

Abstract

Studi terdahulu menyebutkan 3 dari 10 santriwati di PP Al Hidayah 2 Bangkalan mengalami kelebihan berat badan dan mayoritas santriwati hanya melakukan aktivitas fisik ringan. Kedua faktor tersebut menjadi faktor risiko terjadinya sindrom metabolik dan penyakit degenaratif. Oleh karena itu kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mencegah kejadian gizi lebih dan meningkatkan aktivitas fisik di kalangan santriwati. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah pengukuran antropometri meliputi berat badan, tinggi badan dan lingkar pinggang serta observasi terhadap aktivitas fisik selama jangka waktu satu bulan. Sasaran kegiatan adalah santriwati yang berusia 16-18 tahun berjumlah 20 orang. Hasil pengukuran lingkar pinggang menunjukkan bahwa 4 dari 20 santriwati mengalami obesitas sentral. Dan mayoritas santriwati menjalani aktivitas fisik tingkat ringan dengan rata-rata waktu 17,45 menit per hari. Setelah dilakukan pemantauan aktivitas fisik dengan mengoptimalkan peralatan olah raga yang tersedia (sepeda statis dan treadmill), rerata waktu untuk aktivitas fisik meningkat menjadi 35,10 menit per hari dan jenis aktivitas fisik juga meningkat menjadi sedang. Meskipun terjadi tren yang meningkat untuk aktivitas fisik, monitoring dan evaluasi harus terus dilakukan melalui pemantauan rutin minimal satu kali dalam satu semester. Demikian pula pengukuran antropometri khususnya lingkar pinggang juga perlu dilakukan secara berkala.   

Downloads

Download data is not yet available.

References

Darmawati, I. (2017). Literatur Review: Aplikasi Terapi HAN (Hipnotis, Aktivitas Fisik, Nutrisi) pada Keluarga Anak Usia Sekolah dengan Obesitas. Jurnal Keperawatan Komprehensif , 86-93.

Fatimah, S. N., Akbar, L. B., Purba, A., Tarawan, V. M., Nugraha, G. I., & Radhiyanti, P. T. (2017). Hubungan Pengukuran Lemak Subkutan dengan Indeks Massa Tubuh pada Laki-Laki Usia Lanjut. The Journal of Nutrition and Food Research .

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2018). Hasil Utama Riskesdas 2018. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Listyandini, R., Pertiwi, F. D., & Riana, D. P. (2020). Asupan Makan, Stress dan Aktivitas Fisik dengan Sindrom Metabolik pada Pekerja di Jakarta. Jurnal Kajian dan Pengembangan Kesehatan Masyarakat .

Putri, L. A., Setiarsih, D., Nikmah, N., Suminar, E., & Nadhiroh, A. M. (2020). Analyzing Factors Associated ith Blood Glucose Levels on Female Islamic Student at Syaichona Cholil 2 Islamic Boarding School in Bangkalan Regency. U-Go Healthy International Conference.

Rafiq, A. A., Sutono, & Wicaksana, A. L. (2021). Pengaruh aktivitas fisik terhadap penurunan berat badan dan tingkat kolesterol pada orang dengan obesitas: literature review. Jurnal Keperawatan Klinis dan Komunitas . Jurnal Keperawatan Klinis dan Komunitas , 167-178.

Setiarsih, D., Kardina, R. N., Santoso, A. P., Kaunain, A. M., & Afifah, H. (2022). Analysis of Anemia Insidence Determinants among Female Students at Islamic Boarding School Al Hidayah 2 Bangkalan. Journal of Ners and Midwifery .

Suryani, Widayati, C. N., & Setianda, M. R. (2020). Pengaruh aktifitas fisik jalan kaki terhadap penurunan indeks massa tubuh pada remaja di Dusun Krajan Desa Jambon Kecamatan Pulokulon Kabupaten Grobogan. E-journal Annur Purwodadi , 15-24.

Susantini, P. (2021). Hubungan Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan Persen Lemak Tubuh dan Lemak Viscelar di Kota Semarang . Jurnal Gizi Unimus .

Unicef Indonesia. (2021). Press Release: Unicef. Retrieved February 12, 2022, from Unicef Org: https://www.unicef.org/indonesia/id/press-releases/indonesia-tingkat-obesitas-di-kalangan-orang-dewasa-berlipat-ganda-selama-dua-dekade

Yuliani, K., Putri, P. H., Nuriannisa, F., Herdiani, N., Nisak, Z. S., & Fatmawati, Y. (2022). Aerobics Dance Effectively Reduces Body Mass Index (BMI) and Stress in Overeight and Obese Female College Students. Jounal of Islamic Medicine .

Downloads

Published

2023-10-24

How to Cite

Setiarsih, D., Kardina , R. N., Prilistyo , D. I., Putri, P. H. ., Nuriannisa , F., & Hisbullah , F. J. (2023). Pantau Aktivitas Fisik Dan Lingkar Pinggang Untuk Cegah Sindrom Metabolik Di Kalangan Santriwati PP Al Hidayah 2 Bangkalan. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 3(1), 231–238. https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1251

Most read articles by the same author(s)