Peningkatan Derajat Kesehatan Melalui Pemeriksaan Gukosam (Gula darah, Kolesterol, Asam Urat) pada Lansia di Desa Banyuurip, Kecamatan Kedamean, Gresik

Authors

  • Affan Tsaaqif Taufiqurrahman Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Ratna Ayu Ratriwardhani Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Difran Nobel Bistara Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Hanifiyatul Millah Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Achmad Hadi Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1253

Keywords:

Gula Darah; Kolestero; Asam Urat; Lansia; Tekanan Darah

Abstract

Pemeriksaan kesehatan merupakan pemeriksaan yang berfokus pada pencegahan primer dan sekunder dengan melihat secara holistik berbagai faktor kesehatan yang dapat menyebabkan penyakit tertentu. Salah satu faktor yang menyebabkan lansia mudah terkena penyakit adalah karena pola hidup yang tidak sehat. Pola hidup yang tidak sehat mengarah kepada penyakit, seperti asam urat, hipertensi, diabetes militus, dan penyakit jantung. Data dari Riskesdas (2018) menunjukkan banyak lansia dengan rentang usia 55 hingga 75 tahun ke atas terjangkit dengan penyakit jantung koroner. Adapun data dari World Health Organization (WHO), penyakit stroke dan penyakit jantung banyak disebabkan karena tingginya kadar kolesterol dalam darah. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh teman-teman mahasiswa KKN UNUSA kelompok 21 di Desa Banyuurip, banyak lansia yang terkena penyakit diabetes, stroke, dan asam urat. Hal ini bisa saja terjadi akibat adanya kebiasaan orang setempat yang membakar olahan sampah dan tanaman yang sudah tidak terpakai. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk menginformasikan kepada masyarakat khususnya lansia akan bahaya penyakit, seperti diabetes, stroke, penyakit jantung, radang sendi akibat asam urat, dan lain-lain. Metode yang digunakan adalah dengan pemeriksaan dan senam. Hasil dan diskusi yang didapatkan adalah mayoritas lansia Dusun Karangasem memiliki kadar gula darah dan kolesterol yang tinggi, sedangkan kadar asam urat dan glukosa berada pada rentang normal. Kesimpulannya adalah hal ini menunjukkan bahwa rata-rata warga Dusun Karangasem memiliki risiko tinggi terkena penyakit diabetes, jantung koroner, stroke, dan lain-lain.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arania, R., Triwahyuni, T., Esfandiari, F., Rama Nugraha, F., Patologi, D., Rumah, A., Umum, S., & Moeloek, A. (2021). HUBUNGAN ANTARA USIA, JENIS KELAMIN, DAN TINGKAT PENDIDIKAN DENGAN KEJADIAN DIABETES MELLITUS DI KLINIK MARDI WALUYO LAMPUNG TENGAH. In Jurnal Medika Malahayati (Vol. 5, Issue 3).

Ditte, O., Suntara, A., Alba, A. D., & Hutagalung, M. (2022). HUBUNGAN ANTARA AKTIFITAS FISIK DENGAN KADAR ASAM URAT (GOUT) PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BATU AJI KOTA BATAM. 2.

Hamid, A., Program, A. H., S1, S., Masyarakat, K., Husada, G., Putri, S., Program, A., Griya, S., Sumbawa, H., Lingkar, J., & Sumbawa Besar, K. (2023). Penyuluhan “CERDIK” (Cek Kesehatan Secara Rutin) Sebagai Upaya Pengendalian Penyakit Tidak Menular. Jurnal Pengabdian Ilmu Kesehatan (JPIKes), 3(2), 117–123. https://doi.org/10.55606/jpikes.v3i2.2116

Indah Fitriyani, S. R. A. R. P. S. S. R. (2023). Asuhan Keperawatan Gerontik Pada Pasien Kolesterol Dengan Pemberian Intervensi Jus Jambu Biji Merah Untuk Menurunkan Kadar Kolesterol Di Panti Werdha Kasih Ayah Bunda Tangerang . Jurnal Ilmiah Kedokteran Dan Kesehatan , 2(3).

Meditory, M., & Issn Online, |. (2021). GAMBARAN KADAR KOLESTEROL TOTAL PADA LANSIA DI PUSKESMAS I DENPASAR SELATAN (Vol. 9, Issue 2).

Purnama, H., & Suahda, T. (n.d.). TINGKAT AKTIVITAS FISIK PADA LANSIA DI PROVINSI JAWA BARAT, INDONESIA.

Resti Arania, T. T. F. E. F. R. N. (2021). HUBUNGAN ANTARA USIA, JENIS KELAMIN, DAN TINGKAT PENDIDIKAN DENGAN KEJADIAN DIABETES MELLITUS DI KLINIK MARDI WALUYO LAMPUNG TENGAH. Jurnal Medika Malahayati, 5(3).

Stikes, S., & Kudus, M. (n.d.). FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KADAR ASAM URAT DALAM DARAH PASIEN GOUT DI DESA KEDUNGWINONG SUKOLILO PATI.

Untari, I., Sarifah, S., DIII Keperawatan, P., & PKU Muhammadiyah Surakarta, S. (n.d.). Hubungan antara Penyakit Gout dengan Jenis Kelamin dan Umur pada Lansia.

Downloads

Published

2023-10-24

How to Cite

Taufiqurrahman, A. T., Ratriwardhani, R. A., Bistara, D. N., Millah, H., & Hadi, A. (2023). Peningkatan Derajat Kesehatan Melalui Pemeriksaan Gukosam (Gula darah, Kolesterol, Asam Urat) pada Lansia di Desa Banyuurip, Kecamatan Kedamean, Gresik. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 3(1), 250–255. https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1253

Most read articles by the same author(s)