Upaya Meningkatkan Pengetahuan Warga Sekolah Dasar Tentang Pencegahan Penyakit Covid-19 Serta Pengetahuan Pembuatan Minuman Herbal Untuk Mencegah Covid-19 (Kegiatan Intervensi Di SDN Pacar Kembang 1 Surabaya)

Authors

  • Satriya Wijaya Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Novera Herdiani Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia
  • Yauwan Tobing Lukiyono Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.768

Keywords:

Sekolah Dasar, Minuman Herbal, Pencegahan Penyakit Covid-19

Abstract

Lingkungan sekolah merupakan lingkungan pendidikan utama yang kedua. Lingkungan di sekolah dasar menjadi tempat bertemunya siswa dengan siswa dan siswa dengan guru yang frekuensinya intens dan durasinya cukup lama. Hal ini mempunyai risiko yang sangat tinggi terhadap kesehatan seperti mudah tertular penyakit Covid-19 yang disebabkan oleh virus Sars cov-2 sehingga diperlukan pengetahuan dan pemahaman tentang cara pencegahan yang efektif untuk mencegah supaya tidak tertular penyakit Covid-19. SDN Pacar Kembang 1 Surabaya merupakan Sekolah Dasar yang letaknya di wilayah Kecamatan Tambaksari Kotamadya Surabaya dengan jumlah penduduk yang cukup padat dan selain itu, SDN Pacar Kembang 1 merupakan gabungan (merger) dari 4 Sekolah Dasar di lokasi yang sama. Dengan kondisi tersebut warga SDN Pacar Kembang 1 berisiko tinggi mengalami penularan penyakit Covid-19. Metode yang digunakan pada Pengabdian Masyarakat ini yaitu dengan melakukan edukasi secara luring yaitu tentang gejala, transmisi penularan, dan cara pencegahan penyakit Covid-19. Selain itu, diberikan pelatihan singkat membuat suplemen minuman herbal (serai jahe dan teh jahe) yang bermanfaat untuk meningkatkan imunitas tubuh untuk mencegah Covid-19. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini untuk meningkatkan pengetahuan tentang Cara Pencegahan Penyakit Covid-19 serta peningkatan pengetahuan dalam membuat minuman herbal (serai jahe dan teh jahe) yang bermanfaat untuk mencegah Covid-19, sehingga diharapkan warga sekolah dapat melakukan upaya pencegahan untuk memutus rantai penularan Covid-19 di lingkungan Sekolah, yang pada akhirnya dapat meningkatkan derajat kesehatan warga Sekolah Dasar Pacar Kembang 1 Surabaya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Biananda, B., 2021. Obat Herbal Yang Wajib Dikonsumsi Di Tengah Pandemi Corona. [Online] Available at: https://kesehatan.kontan.co.id/news/5-obat-herbal-yang-wajibdikonsumsi-di-tengah-pandemi-corona?page=all [Accessed 27 Februari 2021].

Herdiani, N. Wijaya, S. Arieska, PK,. 2020. Sosialisasi Penerapan Senam Ansi (Anti Hipertensi) sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Hipertensi pada Lansia di RW 03 Kelurahan Gayungan Kota Surabaya. Prosiding Semadif, Volume Vol. 1.

Kementerian Kesehatan RI., 2020. Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Jakarta: Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19) Revisi ke-4.

Moudy, J., Syakurah., 2020. Pengetahuan Terkait Usaha Pencegahan Coronavirus Disease (COVID-19) di Indonesia. Higeia Journal of Public Health Research and Development 4, Volume 03, p. 333–346.

Zhong, B.L., Luo, W., Li H.M., Zhang, Q.Q., Liu, X.G., Li, W.T., 2020. Knowledge, attitudes, and practices towards COVID-19 among Chinese residents during the rapid rise period of the COVID-19 outbreak: a quick online cross-sectional survey. p. 16(10):1745–52.

Downloads

Published

2022-01-25

How to Cite

Wijaya, S. ., Herdiani, N. ., & Lukiyono, Y. T. . (2022). Upaya Meningkatkan Pengetahuan Warga Sekolah Dasar Tentang Pencegahan Penyakit Covid-19 Serta Pengetahuan Pembuatan Minuman Herbal Untuk Mencegah Covid-19 (Kegiatan Intervensi Di SDN Pacar Kembang 1 Surabaya). PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 1(1), 1–6. https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.768

Most read articles by the same author(s)