Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Keliling Bangun Datar pada Peserta Didik Kelas III di SDN Kalirungkut I/264 Surabaya

Authors

  • Sri Rahayu Putri Putri Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
  • Dr. Suharmono Kasiyun, M.Pd.
  • Yuni Purwanti, S.Pd., M.Pd.
  • Emy Rochmawati Masturiyaningsih, S.Pd.

Keywords:

Problem Based Learning (PBL), Hasil Belajar Matematika, keliling bangun datar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik matematika materi
keliling bangun datar pada peserta didik kelas III di SDN Kalirungkut I/264 Surabaya dengan menerapkan
model pembelajaran Problem Based Learning. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang
dilaksanakan dengan dua siklus. Tahap penelitian ini adalah perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan
refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas III-B SDN Kalirungkut I/264 Surabaya yang
terdiri dari 31 peserta didik. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan tes dan observasi.
Analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis kuantitatif deskriptif dengan menganalisis
hasil belajar peserta didik. Ketuntasan hasil belajar peserta didik pada siklus I sebesar 67,74% dengan nilai
rata-rata 79,68 dan mengalami peningkatan pada siklus II sebesar 90,32% dengan nilai rata-rata 90,65. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan
hasil belajar matematika materi keliling bangun datar.

References

Arikunto, Suharsimi (2015). Penelitian Tindakan Kelas Edisi Revisi. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Ariyanti. (2020). Inovasi Pembelajaran Matematika di SD. Yogyakarta: Penerbit Deepublish.

Fauzia, Hadist Awalia. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika SD. Jurnal Primary Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau. 7(1).

Heruman. (2008). Model Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Masitah. (2021). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Menggunakan Strategi Problem Based Learning Siswa Kelas I SDN 3 Sakra Selatan Kecamatan Sakra Sesemter II Tahun Pelajaran 2020/2021. Paedagogy Jurnal Ilmu Pendidikan dan Psikologi, 2(1). 210-217

Susanto, Ahmad. (2016). Teori Belajar dan Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana

Wijaya, Tri. (2019). Panduan Praktis Menyusun Silabus, RPP, dan Penilaian Hasil Belajar. Yogyakarta: Noktah.

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Putri, S. R. P., Dr. Suharmono Kasiyun, M.Pd., Yuni Purwanti, S.Pd., M.Pd., & Emy Rochmawati Masturiyaningsih, S.Pd. (2023). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Keliling Bangun Datar pada Peserta Didik Kelas III di SDN Kalirungkut I/264 Surabaya. PROSIDING NATIONAL CONFERENCE FOR UMMAH, 2(2), 374–379. Retrieved from https://conferences.unusa.ac.id/index.php/NCU2020/article/view/1220