Pengabdian Kepada Masyarakat Deteksi Dan Penanganan Dini Hipertensi Dengan Air Kelapa

Authors

  • Masroni STIKES Banyuwangi
  • Annisa Nur Nazmi STIKES Banyuwangi
  • Sholihin STIKES Banyuwangi

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.921

Keywords:

Deteksi, Penanganan dini, Hipetensi, Air kelapa,

Abstract

Pendahuluan: Kampung BATARA (Baca Taman Rimba) terletak di tepi hutan berada di Lingkungan Papring. Kampung ini berjarak sekitar 15 kilometer dari pusat kota Banyuwangi, dan berada di ketinggian 1000 meter dari permukaan laut. Lokasi dan infrastruktur yang masih kurang memadai ini akan bedampak pada segi pendidikan maupun layanan kesehatan karena jauhnya fasilitas kesehatan sehingga memungkinkan akan berakibat fatal jika terjadi kompilkasi hipertensi seperti strok atau penyakit lainya jika tidak tertangani dengan segera. Tujuan: Melatih kemandirian masyarakat terhadap masalah kesehatan, dengan adanya Pendidikan Kesehatan tentang deteksi dini Hipertensi dan penanganan dengan air kelapa serta cara melaksanakan pengukuran tekanan darah untuk mencegah penyakit jantung, ginjal, otak serta lainnya. Metode: Pelaksanaan pengabdian ini meliputi 3 tahapan, tahap pertama; sosialisasi kegiatan yang akan dilakukan, identifikasi kebutuhan, identifikasi potensi dan kelemahan yang ada serta membuat pengorganisasian kegiatan, tahap kedua; tahap pelaksanaan kegiatan dalam rangka meningkatkan kompetensi dengan cara peer group dan komprehensif, sedangkan tahap ketiga, monitoring dan evaluasi dalam rangka mencapai keberhasilan kegiatan. Hasil: Hasil Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini warga mengetahui tentang penyakit Hipertensi mulai dari faktor penyab maupun faktor pendukung terjadinya penyakit Hipertensi, selain itu Warga mampu menyebutkan pencegahan yang harus dilakukan serta komplikasi yang ditimbulkan dan penanganan dini dengan menggunakan air kelapa. Peningkatan skill/praktik dalam melakukan pengukuran tekanan darah juga dilaksanakan dengan lancar dalam membekali warga BATARA mengontrol tekanan darahnya. Kesimpulan Warga kampung BATARA mampu mencegah penyakit Hipertensi dengan air kelapa serta mampun melaksanakan pengukuran tekanan darah secara mandiri dalam rangka mencegah Hipertensi dan komplikasinya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alleyne T, Roache S, Thomas C, Shirley A. The Control of Hypertension by Use Coconut Water and Mauby; Two Topical Food Drinks. West Indian Med J 2005; 54: 3-8

Bhagya D, Prema L, Rajamohan T. Beneficial Effects of Tender Coconut Water on Blood Pressure and Lipid Levels in Experimental Hypertension. J Cell Tissue Res 2010; 10(1): 2139-44.

Kannel, W. B. (1993). Hypertension as a risk factor for cardiac events--epidemiologic results of long-term studies. Journal of cardiovascular pharmacology, 21, S27-37.

Lewington S, Clarke R, Qizilbash N, Peto R, Collins R. Age-specific relevance of

usual blood pressure to vascular mortality: a meta-analysis of individual data for one million adults in 61 prospective studies. Lancet 2002;360:1903-1913.

Maulana, H. D. (2013). Promosi Kesehatan. Jakarta: EGC.

Muttaqin, Arif. 2009. Asuhan Keperawatan Dengan Pasien Gangguan Kardiovaskuler. Jakarta: Salemba Medika.

Notoatmodjo, S. (2012). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta, Indonesia: Rineka Cipta.

Smeltzer, C. S & Bare, G. B. (2001). Buku Ajar Keperawatan Medical Medah edisi 8. Jakarta. EGC

Staessen, J. A., Wang, J., Bianchi, G., & Birkenhäger, W. H. (2003). Essential hypertension. The Lancet, 361(9369), 1629-1641.

Syafriani, R., Sukandar, E. Y., Apriantono, T., & Sigit, J. I. (2014). The effect of coconut water (Cocos nucifera L.) and an isotonic drink on the change of heart rate frequency in the rats induced hypertension. Procedia Chemistry, 13, 177-180.

Syafriani, R., Sukandar, E. Y., Apriantono, T., & Sigit, J. I. (2014). The effect of coconut water (Cocos nucifera L.) and an isotonic drink on the change of heart rate frequency in the rats induced hypertension. Procedia Chemistry, 13, 177-180.

Turner, R.R. (1992) Role of quality of life in hypertension therapy: implication for patient compliance. Cardiology, 80, 1 1 S-22s.

Downloads

Published

2022-04-22

How to Cite

Masroni, Annisa Nur Nazmi, & Sholihin. (2022). Pengabdian Kepada Masyarakat Deteksi Dan Penanganan Dini Hipertensi Dengan Air Kelapa. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 1(1), 1055–1062. https://doi.org/10.33086/snpm.v1i1.921

Most read articles by the same author(s)