Program “Setara dalam Berkarya” Sebagai Upaya Penguatan Pariwisata Berbasis Kesetaraan Gender Pada Kelompok Budaya Seni musik Saronen di Desa Paberasan Sumenep

Authors

  • Mohammad Insan Romadhan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Indonesia
  • Nara Garini Ayuningrum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Indonesia
  • Sayidah Aulia ul Haque Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1259

Keywords:

Kelompok Musik Saronen; Kesetaraan Gender; Penguatan Pariwisata; Produksi Konten; Media Sosial

Abstract

Kelompok seni musik saronen cenderung pasif dan kurang inisiatif dalam berkegiatan, selain itu kegiatan promosi yang dilakukan kelompok seni musik saronen masih cenderung konvensional dan belum mengarah pada produksi konten promosi berbasis online dan yang utama adalah kurangnya peran perempuan dalam kegiatan kelompok seni musik saronen. Kondisi tersebut terjadi dikarenakan masih kentalnya budaya patriarki yang ada di Sumenep, sehingga menyebabkan perempuan kurang memiliki akses ke ranah publik. Akibatnya peran perempuan pada kelompok kesenian saronen tersebut tidak ada sama sekali dan lebih banyak melakukan aktivitas pada ranah domestik. Hal ini disinyalir karena minimnya kesadaran masyarakat setempat akan kesetaraan gender dalam ranah publik. Tujuan utama diadakannya pengabdian ini, sebagai upaya pemberdayaan perempuan untuk turut berperan dalam kegiatan kelompok kesenian musik saronen, sehingga mampu memberikan dorongan dalam penguatan sektor pariwisata di Sumenep Madura. Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah memberikan penyuluhan kepada para pelaku seni musik saronen tentang kesetaraan gender dalam kesenian dan memberikan pelatihan tentang produksi konten promosi berbasis media sosial. Hasil pengabdian yang dilakukan oleh pengabdi berdasarkan dari hasil peningkatan pre-test dengan total skor 257 dan 255 dari peserta program pengabdian yang awalnya hasilnya kurang baik dan dilihat dari hasil setelah dilakukan pengabdian untuk hasil post-test dengan total skor 537 dan 551, maka program ini bisa dikatakan berhasil. Pelaku kelompok seni dinilai mulai memiliki kesadaran dan pengetahuan terkait kesadaran gender serta dapat mulai menghasilkan dan memproduksi konten tentang kelompok seni mereka.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ayuningrum, NG. Analisis Wacana Kritis Komentar Seksual dalam Media Sosial Twitter Laki-Laki Berekspresi Gender Feminin. J Wanita dan Keluarga. 2021; 2 (2); 121-130. https://doi.org/10.22146/jwk.3620

Hanum, Farida. (2018). Kajian dan Dinamika Gender. Malang: Intrans Publishing.

Indah, I. (2013). Peran-peran perempuan dalam masyarakat. Academica, 5(2).

Kurniawan, A. P., & Hariyanti, P. (2022). Pemberdayaan Komunikasi Pada Masyarakat Desa Wisata Kinahrejo Cangkringan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta Empowerment Of Communication In The Community Of The Kinahrejo Tourism Village, Cangkringan, Sleman Regency, Yogyakarta. 2(1), 15–24

Nuraeni, Y., & Suryono, I. L. (2021). Analisis Kesetaraan Gender Dalam Bidang Ketenagakerjaan Di Indonesia. Nakhoda: Jurnal Ilmu Pemerintahan, 20(1), 68-79.

Nurjanah, N. (2018). Perencanaan Komunikasi Dalam Pengembangan Potensi Pariwisata Kabupaten Bengkalis. Jurnal Dakwah Risalah, 29(2), 96–115

Permatasari, I. (2022). Peran Model Pengembangan Pariwisata Berbasis Masyarakat (Community Based Tourism) Dalam Mewujudkan Pariwisata Berkelanjutan (Sustainable Tourism) Di Bali. Kertha Wicaksana: Sarana Komunikasi Dosen Dan Mahasiswa, 16(2), 164–171

Prasetya, RA. Meretas Budaya Patriarki Madura: Eksplorasi Pasar Tradisional Sebagai Ruang Publik Perempuan Desa (Studi Fenomenologi Di Pasar Tradisional Desa Labang, Bangkalan). Al-Hikmah Media Dakwah K S & K. 2022; 13 (01); 11-20. https://doi.org/10.32505/hikmah.v13i1.3750

Putra, IND. Empat Srikandi Kuliner Bali: Peran Perempuan Dalam Pembangunan Pariwisata Berkelanjutan. J Master Pariwisata. 2014; 1 (1); 65-94. https://doi.org/10.24843/JUMPA.2014.v01.i01.p04

Romadhan, MI. Proses Komunikasi Dalam Pelestarian Budaya Saronen Kepada Generasi Muda. PIKOM. 2019;20(1); 1-12. https://doi.org/10.31346/jpikom.v20i1.1650

Romadhan, MI. Membangun Citra Budaya Masyarakat Sumenep Melalui Festival Musik Tong-tong”.MetaCommunication. 2020; 05(01); 77-92. http://dx.doi.org/10.20527/mc.v5i1.6993

Romadhan, MI. Manajemen Kesan Disparbudpora Sumenep Dalam Membangun Citra Destinasi Wisata. PIKOM. 2021; 22(1); 103–118. https://doi.org/10.31346/jpikom.v22i1.2875

Sahrin, A. (2022). Strategi Komunikasi Dinas Pariwisata Dalam Mempromosikan Danau Laut Tawar Kota Takengon. 6(1), 21–33.

Sitepu, E., & Sabrin, S. (2020). Strategi Komunikasi Pariwisata Dalam Meningkatkan Minat Berwisata Di Sumatera Utara. Message: Jurnal Komunikasi, 9(1), 28–44

Sulistyowati, Y. (2021). Kesetaraan gender dalam lingkup pendidikan dan tata sosial. Ijougs: Indonesian Journal of Gender Studies, 1(2), 1-14.

Sumar, W. W. T. (2015). Implementasi kesetaraan gender dalam bidang pendidikan. Jurnal Musawa IAIN Palu, 7(1), 158-182

Susanty, S. Dimensi Global Pariwisata: Implementasi Sustainable Development Goals (SDGs) Tentang Kesetaraan Gender Dalam Industri Pariwisata. M Bina Ilmiah. 2020;14 (7); 2919-2926. https://doi.org/10.33758/mbi.v14i7.464

Downloads

Published

2023-10-24

How to Cite

Mohammad Insan Romadhan, Nara Garini Ayuningrum, & Sayidah Aulia ul Haque. (2023). Program “Setara dalam Berkarya” Sebagai Upaya Penguatan Pariwisata Berbasis Kesetaraan Gender Pada Kelompok Budaya Seni musik Saronen di Desa Paberasan Sumenep . PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT, 3(1), 297–314. https://doi.org/10.33086/snpm.v3i1.1259